Hama Rayap

Rayap, apakah mereka layak diber gelar hama? Fungsi rayap sangatlah penting bagi kelangsungan ekosistem kita. Mereka adalah pengurai pohon mati, daun berguguran dan material alam lain paling efisien disbanding apapun. Kadang saya berpikir kalau seandainya rayap bisa dikumpulkan dan dibudidayakan, mungkin saja masalah sampah plastik kita bisa dituntaskan oleh mereka.

Kalau menurut pengalaman kami di lapangan, rayap bisa merusak semua bahan sintetis mulai dari Styrofoam, plastic bahkan kain sintetis. Mungkin suatu hari nanti bisa dimanfaatkan.

Pertumbuhan umat manusia dari waktu ke waktu jelas membutuhkan pembukaan lahan baru untuk bangunan tempat tinggal, bangunan untuk komersial bahkan untuk industrial. Hal ini membuat sumber makanan mereka semakin hari semakin berkurang dan otomatis mereka dengan segala cara mencari sumber makanan baru di tempat yang tadinya adalah sumber makanan yang sekarang sudah menjadi bangunan kita.

Maklum, urusan perut bagi semua mahluk hidup itu penting. Makanya hari demi hari, koloni rayap makin agresif dan makin kreatif dalam mencari sumber makanan bagi kelangsungan hidup koloninya atau bisa dibilang “evolusi” kecil dalam pola pencarian makan.

Ketika rayap sudah merusak bangunan, maka mereka sudah bisa disebut hama. Mereka tidak bisa disebut hama ketika masih berada di ekosistem asli missal kebun alami atau hutan.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan